Peluang Investasi Emas, Peluang Investasi Anti Rugi

Anda ingin berinvestasi untuk masa depan? Anda butuh investasi yang aman dan tidak tergerus inflasi? Jika iya, maka peluang investasi emas bisa menjadi pilihan Anda.

Emas memang terkenal sebagai safe heaven karena harga emas dari tahun ke tahun semakin naik dan jarang sekali turun, hal inilah yang menyebabkan emas menjadi salah satu sarana investasi favorit.

Dari tahun ke tahun, nominal mata uang selalu tergerus oleh inflasi. Karena itulah emas menjadi pilihan tepat untuk investasi jangka panjang, karena nilai emas relatif lebih stabil daya belinya.

Baca juga: Emas vs Dollar dan Emas vs Rupiah

Emas yang bagus untuk investasi adalah emas batangan yang terpercaya dan diakui legalitasnya di Indonesia adalah emas ANTAM. Emas ANTAM dilengkapi oleh sertifikat emas pada setiap pembelian emas batangan.

Pada sertifikat emas, terdapat keterangan berat emas dan kode emas yang sesuai dengan kode yang tertera pada emas batangan. Hal ini untuk menjamin keaslian dan legalitas produk emas ANTAM.

Emas batangan ANTAM tersedia dalam berbagai ukuran berat, yaitu ukuran 1 gram, 5 gram, 10 gram, 25 gram, 50 gram, 100 gram, 250 gram, dan 1 kilogram.

Variasi produk emas batangan mempermudah masyarakat untuk melakukan investasi logam mulia, karena harganya juga bervariatif dan dapat disesuaikan dengan kemampuan masing-masing orang.

Tempat investasi emas yang tepercaya di Indonesia antara lain di Pegadaian, Bank Syariah Mandiri (BSM), Bank Syariah BRI, dan Bank Syariah BNI. Anda dapat membeli emas di lembaga-lembaga tersebut.

Selain pembiayaan emas secara tunai, pegadaian maupun bank yang memfasilitasi pembiayaan emas menyediakan program cicilan emas untuk memudahkan nasabah memiliki emas batangan sebagai investasi.

Pegadaian maupun bank penyedia layanan beli emas juga menyediakan jasa penyimpanan emas jika Anda khawatir tidak aman menyimpan emas batangan di rumah, tetapi tentu jasa ini membutuhkan biaya tambahan.

Baca juga: Brankas Murah untuk Di Rumah

Jika Anda memilih untuk menggunakan jasa penyimpanan bank atau pegadaian, maka Anda perlu membayar biaya simpan yang dihitung per tahun, memang sedikit mahal, tetapi investasi emas Anda akan tersimpan dengan aman.

Investasi penting bagi masa depan Anda dan putra putri Anda. Peluang investasi emas bisa menjadi pilihan tepat dalam mempersiapkan masa depan.

Siapkan masa depan Anda mulai saat ini dan pilih tempat investasi emas yang tepercaya. Selamat berinvestasi!

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This