7 Bisnis Jasa yang Mudah Dijalankan Saat Jadi Mahasiswa

Memulai bisnis tidak perlu menunggu lulus kuliah dan jadi sarjana, pasalnya ada banyak peluang bisnis yang cukup menjanjikan dan bisa dijalankan dengan mudah oleh setiap mahasiswa.

Salah satu jenis usaha yang bisa dicoba adalah bisnis jasa, bisnis yang lebih mengandalkan keterampilan dan keahlian tertentu dan banyak dibutuhkan oleh orang lain.

Bisnis di bidang jasa juga tidak membutuhkan banyak modal, jadi bisnis ini sangat cocok dilakukan oleh mahasiswa yang memiliki keuangan terbatas.

Mulai dari menjadi guru les hingga membuka usaha jasa pengetikan, inilah 7 jenis bisnis yang bisa dilakukan di sela-sela kesibukan kuliah.

1. Bisnis Jasa Les Privat

Bisnis pertama di bidang jasa yang bisa dicoba adalah jasa les privat. Bisnis ini sangat cocok bagi mahasiswa karena tidak membutuhkan banyak modal dan memiliki prospek yang menggiurkan.

Apalagi bila mendekati musim ujian, pasti banyak murid-murid SD hingga SMA yang butuh dampingan belajar tambahan di luar sekolah.

Tak hanya perorangan, bisnis ini juga bisa dijalankan bersama teman-teman mahasiswa lain dengan mendirikan usaha bimbingan belajar kecil-kecilan.

Lakukan penawaran menarik seperti les privat berbagai mata pelajaran, adanya trik cepat memecahkan soal, atau memberikan diskon dan harga yang lebih murah dari bimbingan belajar lainnya.

 

2. Bisnis Jasa Servis Komputer

Punya keahlian memperbaiki barang elektronik seperti komputer? Manfaatkan saja dengan membuka usaha jasa servis.

Di kalangan mahasiswa, komputer atau laptop sudah menjadi barang wajib untuk kuliah. Ketika laptop mendadak rusak, mereka pasti sangat membutuhkan jasa servis agar laptop bisa segera diperbaiki dan digunakan kembali.

Sebagai langkah awal, Anda tidak perlu membuka toko atau kios sebagai tempat kerja. Tawarkan saja jasa servis pada teman-teman kuliah, dosen, atau staf kampus lainnya.

Bila hasilnya memuaskan, mereka mungkin akan merekomendasikan jasa Anda pada orang lain sehingga bisnis inipun bisa berkembang lebih besar.

 

3. Bisnis Jasa Penerjemah Bahasa Asing

Selama punya hobi dan keahlian di bidang tertentu, siapa saja bisa memulai bisnis, termasuk mahasiswa yang punya kemampuan dalam berbahasa asing.

Membuka usaha jasa penerjemah tergolong mudah karena tidak membutuhkan banyak modal. Cukup dengan pengetahuan bahasa, laptop, dan internet, bisnis ini sudah bisa dijalankan.

Untuk promosi, tawarkan jasa Anda ke lingkungan terdekat seperti kampus, bisa juga dengan cara membuka jasa penerjemah secara online untuk menjaring lebih banyak konsumen.

Cara lain yang bisa dilakukan adalah langsung melamar pekerjaan sebagai penerjemah freelance ke perusahaan-perusahaan tertentu, misalnya penerbit buku.

 

4. Bisnis Jasa Penulis Artikel Lepas untuk Media Online

Seiring dengan banyaknya situs atau blog yang bermunculan di internet, maka banyak pula orang yang membutuhkan penulis untuk mengisi situs yang mereka kelola.

Ini adalah peluang bagi mahasiswa yang ingin berbisnis sekaligus mencari uang lewat dunia maya, apalagi profesi ini tidak butuh modal besar kecuali laptop dan koneksi internet.

Selain kemahiran membuat artikel, seorang penulis harus punya disiplin tinggi dalam mengerjakan tugas-tugasnya. Pastikan untuk selalu menyelesaikan pesanan artikel tepat waktu agar konsumen tidak kapok menyewa jasa Anda.

 

5. Bisnis Jasa Titip Beli

Bisnis jasa titip atau yang juga dikenal sebagai personal shopper ini memang mulai menjamur di Indonesia. Seperti namanya, bisnis ini berfokus pada usaha untuk membantu orang lain membelikan barang yang mereka inginkan.

Cara memulai bisnis inipun tergolong mudah dan nyaris tanpa modal. Sebelum memulai usaha, seorang personal shopper sebaiknya menentukan dulu produk dan target pasarnya.

Misalnya target konsumennya adalah sesama mahasiswa, maka barang yang ditawarkan juga harus barang yang sesuai dengan mereka, misalnya baju, aksesoris, atau buku.

Agar bisnis bisa lebih sukses, Anda sebagai personal shopper juga harus aktif menjelajah pasar, toko, dan pusat perbelanjaan untuk mencari barang.

Jadi bisnis ini sangat cocok bagi mahasiswa yang punya hobi nge-mal atau jalan-jalan. Untuk menjaring lebih banyak konsumen, manfaatkan media sosial yang ada.

Carilah barang yang sesuai dengan target pasar, lalu foto barang tersebut dan tawarkan secara online. Jangan lupa untuk selalu transparan soal harga asli dari toko agar pembeli bisa merasa lebih puas menggunakan jasa Anda.

 

6. Bisnis Jasa Pengiriman

Sebagian mahasiswa pasti memiliki kendaraan, baik itu berupa sepeda atau motor. Selain digunakan untuk berangkat kuliah, kendaraan ini ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk berbisnis dan mencari uang.

Salah satu peluang usaha yang bisa dicoba adalah dengan membuka jasa antar barang atau jasa pengiriman.

Mengingat hanya bermodalkan sepeda atau motor, jasa pengiriman seperti ini memang hanya terbatas di dalam kota saja.

Tapi bila Anda aktif melakukan promosi, bukan tidak mungkin ada banyak orang yang membutuhkan jasa Anda, misalnya saja toko online yang harus mengirim paket pada konsumennya dalam waktu singkat.

 

7. Jasa Pengetikan

Tidak semua mahasiswa rajin mengetik tugas dan laporan, tidak sedikit pula mahasiswa yang kesulitan mengetik karena terlalu gaptek dengan komputer dan program-programnya.

Kalaupun punya komputer dan mau mengetik sendiri, sebagian mahasiswa masih kesulitan untuk mencetak tugas karena tidak memiliki alat printer yang memadai.

Hal ini bisa jadi peluang besar bagi Anda untuk memulai usaha jasa pengetikan, selain membantu sesama mahasiswa, Anda juga bisa mendapatkan uang.

Untuk menjalankan bisnis ini, Anda harus memiliki kemampuan mengetik yang baik, peralatan yang lengkap, dan harus bisa menyelesaikan pekerjaan tepat waktu demi kepuasan pelanggan.

Itulah beberapa ide bisnis jasa yang cocok dilakukan oleh mahasiswa. Semuanya tidak membutuhkan banyak modal dan cukup mudah dijalankan.

Keuntungannya mungkin tidak terlalu besar, tapi bila ditekuni secara serius dan sungguh-sungguh, bisnis-bisnis tersebut pasti akan dikenal oleh banyak orang dan berkembang lebih pesat.

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This