Moment Indah Lebaran Jangan Sampai Hilang, Simpan Pakai Aplikasi Android Ini

Simpan Kenangan Moment Indah Lebaran dengan Aplikasi-aplikasi Ini

Moment indah lebaran bisa kumpul bersama saudara-saudara yang datang jauh dari luar kota, menjadi salah satu kenangan indah yang tidak boleh hilang begitu saja. Dahulu menyimpan kenangan indah dalam bingkai foto.

Saat ini menyimpan foto atau video tidak perlu lagi dicetak. Anda bisa memanfaatkan beberapa aplikasi android di bawah ini untuk menyimpan kenangan memory selama lebaran di komputer awan.

Beberapa aplikasi ini wajib Anda pergunakan untuk menyimpan kenangan manis itu. Saya sendiri menyimpan beberapa foto dan video pada saat lebaran tahun lalu bersama keluarga besar dengan aplikasi-aplikasi ini.

Alhamdulillah masih bisa kumpul bersama keluarga di kampung halaman, bisa dibilang tahun kemarin itu kumpul perdana yang full team. Ada puluhan orang, kita sewa satu villa dan ada perlombaan di sana.

Jadi ada kegiatan masak, lomba-lomba, bersih-bersih, jalan-jalan, dan kegiatan seru lainnya. Kalau yang ibu-ibu tidak ketinggalan belanja. Semua saya abadikan dalam sebuah micro SD pada smartphone.

Sebenarnya hal ini sudah cukup, tapi terkadang ketika smartphone rusak atau tiba-tiba error. Tidak jarang data yang berada di memori eksternal juga ikut hilang. Kalau sudah seperti ini bagaimana? Berikut ini tips menghindari agar hal tersebut tidak terjadi pada diri Anda.

Anda bisa memanfaatkan beberapa aplikasi android ini untuk menyimpan moment indah lebaran bersama keluarga Anda. Tenang semua aplikasi ini tidak berbayar alias gratis. Yuk disimak apa saja aplikasinya:

1. Google Drive untuk Membackup Foto dan Video Moment Indah Lebaran

Foto dan video moment indah lebaran dapat disimpan menggunakan flashdisk
Foto dan video moment indah lebaran dapat disimpan menggunakan flashdisk

Saya ingat betul ketika awal-awal kemunculan dari alat yang bernama flashdisk. Dahulu harganya suangat mahal sekali. Flashdisk dengan kapasitas 256MB dijual dengan harga dua ratusan ribu. Saat ini?

Cukup dengan beberapa puluh ribu saja Anda bisa membeli flashdisk dengan kapasitas satu gigaan. Kaitannya dengan smartphone saat ini. Mungkin kurang lebih sama ya kayak kasus di atas (microSD).

Kalau fd-nya rusak, terus gimana sama data yang di dalamnya? Ya ilang juga. Oleh karena itu saya menyarankan agar Anda menggunakan media penyimpanan lain seperti Google Drive.

Pada versi gratis Anda mendapatkan kapasitas sebesar lima belas giga. Sedangkan kalau Anda punya akun google apps versi education atau business, kapasitas penyimpanan Google Drive bisa 1 tera hingga unlimited! Asikkan?

Anda tidak perlu lagi khawatir data Anda akan hilang karena flashsdik kena virus, atau microSD pada ponsel pintar Anda bermasalah, atau tidak sengaja keformat ponsel pintar Anda, jika sudah membackup foto dan video moment indah lebaran sebelumnya di Google Drive.

2. Gunakan Dropbox untuk Membackup Foto dan Video Moment Indah Lebaran Anda

Simpan foto dan video Anda pada penyimpanan online menggunakan Dropbox
Simpan foto dan video Anda pada penyimpanan online menggunakan Dropbox

Beberapa smartphone Android telah terinstall pada aplikasi “bawaan”, terdapat aplikasi Dropbox. Anda tidak perlu lagi untuk menginstall dari awal, kecuali bagi mereka yang belum memiliki aplikasi Dropbox ini.

Tinggal Anda cari saja di Google Playstore lalu pilih aplikasi Dropbox dan pasang pada smartphone Anda. Aplikasi ini menawarkan pemyimpanan di komputer awan sebesar 2GB. Jika Anda upgrade paket ke $10 per bulan Anda akan mendapatkan 10 TB ruang penyimpanan. Dropbox juga sering memberikan bonus ruang penyimpanan untuk pengguna mereka.

3. OneDrive Solusi Membackup Foto dan Video Moment Indah Lebaran Anda dari Microsoft

Solusi penyimpanan online dengan menggunakan one drive dari microsoft
Solusi penyimpanan online dengan menggunakan OneDrive dari microsoft

OneDrive merupakan salah satu media penyimpanan data online yang paling banyak dipergunakan oleh netter setelah Google Drive. Sebagai salah satu perusahaan raksasa, microsoft juga memberikan layananan penyimpanan di komputer awan melalui layanan OneDrive.

Paket gratis memberikan Anda ruang penyimpanan sebesar 5GB, sedangkan apabila Anda upgrade paket dengan membayar Rp. 80.0000,- per bulan Anda bisa mendapatkan ruang penyimpanan sebesar 1TB. Sangat cukup untuk menyimpan file foto dan video dengan resolusi tinggi.

Saya pribadi menggunakan dua dari tiga layanan di atas. Pertama, saya menggunakan Google Drive untuk penyimpanan utama. Kedua, saya menggunakan OneDrive sebagai cadangan. Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda pernah menggunakan tiga layanan di atas? Sharing dengan kami di kotak komentar di bawah tulisan ini.

Suka dengan artikel di atas? Bantu kami menyebarkan tulisan artikel ini melalui sosmed yang Anda punya, baik di Facebook, Twitter, Google Plus, LinkedIn, dan Path agar teman-teman Anda yang lain mengetahui informasi yang berharga ini.

Tidak ingin ketinggalan tulisan terbaru dari Situstarget.com (The Target Community)? Daftarkan alamat email dan nama lengkap Anda melalui kotak berlangganan artikel di bawah tulisan ini.

Cek email setelah proses pendaftaran, lalu konfirmasi pendaftaran, dan setiap minggunya tim kami akan mengirimkan update terbaru dari semua artikel terbaru dari Situstarget.com melalui email Anda.

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This