Antara hosting murah atau murahan adalah topik pembahasan hari ini. Apakah hosting yang murah itu selalu murahan? Atau tidak juga? Sebelumnya kita telah mengulas tentangTips Membeli Hosting Web Berkualitas.
Jawaban di atas memang berbeda-beda ya. Tapi saya akan coba berbagi pengalaman saya terkait memilih hosting murah tetapi tidak murahan. Memang tidak selamanya hosting murah itu murahan. Tetapi tidak jarang memang ditemui hosting murah dan ternyata memang murahan.
Saya sendiri pernah mengalami masa-masa pada saat kuliah dengan menyisihkan uang jajan untuk membayar hosting setiap bulan. Karena keterbatasan dana yang dimiliki alhasil waktu itu saya menggunakan penyedia layanan hosting dengan harga miring.
Harga yang ditawarkan dengan harga semangkuk mie ayam bisa lebih mahal makan mie ayam dibandingkan sewa hosting selama sebulan. Apakah hasilnya memuaskan? Tentu saja tidak. Bolak-balik saya komplain karena website tidak bisa dibuka tapi solusi tak kunjung datang dan kondisi tidak semakin membaik.
Hmm sebenarnya definisi dari murahan itu banyak. Mulai dari website seringdown, kebobolan karena aplikasi padaservertidak pernah diupdate dengan baik, website lambat dibuka, seringmaintenancetapi tidak selesai-selesai atau lama,support yang diberikan ketika bertanya ada masalah ini itu lamban direspon, dan masih banyak lagi.
Untuk itu saya menulis sebuahreviewsederhana beberapa hosting di Indonesia yang menurut saya berkualitas yaitu pada artikel yang berjudulHosting Terbaik di Indonesia Pertengahan Tahun 2015. Menurut Anda sendiri apakah hosting murah selalu murahan?Sharepengalaman Anda di kotak komentar di bawah artikel ini ya.