Tips Mendapatkan Bonus Pulsa Rp. 50.000 dari Telkomsel

Ingin Bonus Pulsa 50ribu dari Telkomsel? Lakukan Langkah Berikut

Ada kabar bahagia bagi pengguna telkomsel. Tahukah Anda bahwa telkomsel akan memberikan bonus pulsa sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) berlaku selama tujuh hari?

Bonus pulsa ini bisa Anda pergunakan untuk SMS dan Telepon ke sesama pengguna telkomsel, maupun internet dengan tarif normal. Lumayan menghemat pulsa utama bukan?

Saya sendiri menggunakan telkomsel, setelah berpindah-pindah menggunakan provider lain. Sebelumnya ujicoba koneksi di luar kota, internet, telepon, dan sms. Dan hingga hari ini saya nyaman dengan layanan telkomsel.

Beberapa provider lain memang menawarkan harga yang lebih murah, tetapi soal layanan mengecewakan. Saya tidak perlu menyebutkan provider tersebut. Anda sendiri mungkin mengetahui hal ini.

Lantas bagaimana caranya mendapatkan bonus pulsa dari telkomsel? Sederhana saja. Anda cukup mengunduh dan memasang aplikasi MyTelkomsel ini di ponsel pintar Anda.

Daftar dan Login di aplikasi MyTelkomsel. Setelah itu Anda akan mendapatkan pemberitahuan melalui aplikasi bahwa Anda mendapatkan bonus pulsa sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah).

Ingat bonus hanya berlaku selama tujuh hari, bonus juga berlaku telepon dan sms ke sesama pengguna telkomsel, sedangkan bonus internet berlaku tarif normal tanpa memotong pulsa utama.

Jadi bonus tadi bisa dijadikan pengganti pulsa utama, tidak perlu atau tidak bisa bonus Rp. 50.000 (lima puluh ribu) tadi Anda daftarkan sebagai paket internet. Tinggal Anda gunakan berinternet ria saja langsung.

Anda bisa menghubungkan akun MyTelkomsel dengan akun sosial media seperti Facebook, Twitter, dan Email. Login bisa lebih cepat ketimbang login biasa (Anda akan mendapatkan kode OTP (One Time Password) melalui SMS).

Aplikasi MyTelkomsel juga menawarkan kemudahan dalam membeli paket internet, paket unggulan, paket sms, paket telepon, dan paket roaming. Anda bisa membeli pulsa juga dari aplikasi ini menggunakan kartu kredit visa.

Pada saat login pertama kali, Anda akan mendapatkan informasi mengenai jumlah telkomsel poin, nomor ponsel Anda, masa aktif kartu, serta informasi sisa pulsa dan sisa kuota dari nomor telkomsel yang Anda pergunakan.

Jika Anda ingin menghubungkan akun sosmed dan email Anda agar terintegrasi dengan MyTelkomsel. Anda bisa menghubungkan keduanya melalui menu Akun saya dan pilih Profil. Tinggal Anda klik Email, Facebook, dan Twitter.

Jika Anda pilih Email, jangan lupa setelah proses pendaftaran alamat email Anda. Anda perlu verifikasi email Anda dengan cara mengklik link yang diberikan oleh pihak telkomsel di kotak masuk email Anda.

Jika proses pendaftaran dan login usai, Anda bisa langsung menggunakan bonus Rp. 50.000,- tadi. Semoga tips sederhana ini bisa bermanfaat untuk Anda.

Daftarkan alamat email Anda di kotak berlangganan artikel untuk mendapatkan artikel terbaru dan terbarik dari Situstarget.com (The Target Community) setiap minggunya secara cuma-cuma.

Bagikan juga tulisan di atas ke teman-teman Anda sesama pengguna kartu telkomsel di sosial media. Share tulisan ini melalui Facebook, Twitter, Google Plus, LinkedIn, dan Path semoga menjadi berita yang menggembirakan pagi ini.

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This