Cara Submit Sitemap Blogspot Ke Search Console

Pada saat saya melakukan pencarian mengenai cara submit sitemap blogspot atau blogger.com ke Search Console.

Beberapa tutorial masih memberikan tips lama mengenai cara menambahkan sitemap menggunakan atom.xml.

Submit sitemap blogspot menggunakan atom.xml sebenarnya sudah harus kamu tinggalkan.

Ada cara yang lebih baik lagi, yaitu dengan menggunakan sitemap.xml dan sitemap-pages.xml.

Buat yang belum tahu apa manfaat dari sitemap.xml ini, yuk kita kenalan lebih jauh.

Apa Itu Sitemap.xml?

Contoh sitemap XML yang Blog Situstarget gunakan di Google Search Console
Contoh file sitemap XML milik Blog Situstarget

Sitemap adalah sebuah peta situs yang di mana peta tersebut dapat digunakan oleh mesin pencari (Google, Bing, Yandex) untuk menemukan halaman penting di situs web dengan cepat.

Meskipun situs kamu tidak memiliki struktur internal link yang baik.

Google membutuhkan bantuan link untuk merayapi dari satu halaman ke halaman lainnya. Terkadang ada saja sebuah page atau post yang tidak menerima tautan internal sehingga menjadi orphan content.

Kalau dalam bahasa indonesia arti dari kata orphan adalah anak yatim, sedangkan orphan content adalah page atau post yang tidak menerima tautan dari konten-konten lain.

Hal ini bisa berdampak pada SEO kamu, orphan content akan dianggap oleh Google sebagai konten yang kurang penting karena post atau page tersebut tidak mendapatkan tautan apapun dari post atau page lain.

Logikanya adalah semakin penting sebuah page atau post, biasanya akan mendapatkan tautan internal link yang lebih banyak dibandingkan dengan konten-konten lainnya.

Sekarang kita lanjut lagi nih mengenai sitemap.xml. File apa itu? Sitemap XML adalah file yang berisikan daftar halaman penting dari sebuah website.

Dengan sitemap XML dapat membantu Google untuk merayapi dan menemukan konten lebih cepat. Google pun dapat merayapi setiap konten penting yang ada di website.

Meskipun ada beberapa konten yang tidak memiliki tautan seperti pembahasan orphan content kita sebelumnya. Selain itu, sitemap XML juga memudahkan untuk mesin pencari memahami struktur website kamu.

Bagaimana Cara Submit Sitemap Blogspot?

Cara ini bisa kamu gunakan baik pengguna blogspot dengan nama domain *.blogspot.com maupun dengan custom nama domain kamu sendiri.

Kamu bisa login terlebih dahulu ke beberapa layanan berikut Google Search Console dan Dashboard Blogger.

Total Waktu: 5 menit

Cara menemukan file sitemap XML pada blogspot

Pertama, akses dahulu alamat blogspot kamu lalu diakhir nama domain tambahkan /sitemap.xml. Contohnya adalah blog berikut ini https://wiki.situstarget.com/sitemap.xml.

Lakukan verifikasi situs web pada Google Search Console

Metode verifikasi kepemilikan domain di Google Search Console ada beberapa cara seperti menggunakan HTML tag, melalui Google Analytics.

Selain itu, bisa juga dengan Google Tag Manager, Upload File Html, serta verifikasi melalui DNS. Saya merekomendasikan untuk kamu menggunakan metode yang DNS saja.
Cara mendaftarkan sitemap XML blogspot ke Google Search Console

Submit sitemap XML di Search Console

Setelah proses verifikasi di atas kamu lakukan, tahap berikutnya yaitu melakukan submit sitemap blogspot di Search Console.

Ada dua sitemap yang perlu kamu submit yaitu sitemap.xml dengan sitemap-pages.xml. Jadi jangan lagi menggunakan atom.xml ya.

Kamu tinggal mengetik sitemap.xml dan sitemap-pages.xml pada kotak Add a new sitemap. Setelah itu, klik tombol submit.
Cara submit sitemap blogger ke Google Search Console

Setelah berhasil mendaftarkan sitemap XML blogspot, atur juga robots.txt

Tahapan berikutnya yaitu mengatur robots.txt, dengan mengatur robots.txt kita bisa memberitahukan kepada robots/crawler/spider mengenai hal-hal apa saja yang diizinkan dan yang tidak.

Pada kasus ini, saya tidak mengizinkan untuk crawler atau spider melakukan indeks pada halaman /search agar tidak terdeteksi sebagai halaman yang duplicate.

Atau saya ingin memberitahukan lokasi file sitemap.xml adanya di mana dengan perintah berikut Sitemap: https://wiki.situstarget.com/sitemap.xml

Dari kedua perintah di atas maka baris perintah yang ada di robots.txt-nya jadi seperti ini:

User-agent: *
Allow: /
Disallow: /search
Sitemap: https://wiki.situstarget.com/sitemap.xml

Pengaturan ini berada di Dashboard Blogger > Settings > Crawlers and indexing.Cara membuat custom robots.txt pada blogspot di blogger.com

Dengan menggunakan custom robots.txt cara di atas, kamu telah menambahkan sitemap blogspot dengan sempurna.

Cek Sitemap XML Kamu

Setelah mengerti manfaat sitemap XML. Kini kamu perlu melakukan pengecekan sitemap apakah sudah kamu hubungkan dengan search console atau belum?

Atau jangan-jangan kamu masih menggunakan cara lama melalui atom.xml? Kamu tidak perlu melakukan update apapun jika menggunakan sitemap.xml.

Terakhir, buatlah file robots.txt untuk membantu robots crawler atau spider pada saat merayapi situs kamu. Pengaturan ini ada juga di dashboard blogger.

Jika kamu masih punya pertanyaan seputar cara submit sitemap blogspot. Silahkan kirimkan pertanyaan kamu melalui Forum Situstarget ya.

Mohon bantu sebarkan konten ini di Facebook, Twitter, LinkedIn, WhatsApp, dan Telegram. Klik tombol share untuk membagikan konten ini, semoga memberikan manfaat juga untuk orang lain.

Jazakumullah khair!

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This