Apa Itu CloudFlare untuk Tim (Cloudflare for Teams) ? Berikut Ini Penjelasan Lengkap dan Cara Pemakaiannya

Cloudflare untuk tim (Cloudflare for teams)  adalah layanan gratis yang diberikan oleh Cloudflare untuk melindungi karyawan selama work from home.

Cloudflare memberikan layanan ini gratis selama masa pandemi virus corona. Kelebihannya tim IT bisa melakukan filter dan membuat kebijakan situs apa yang bisa diakses oleh tim.

Misalnya dengan membuat kebijakan, situs porno tidak boleh diakses oleh semua tim. Maka pada laman dasbor Cloudflare for teams bisa dikonfigurasi sebagai berikut:

Membuat Kebijakan di Cloudflare for Teams

Ada beberapa konten yang bisa diblokir, namun sayangnya pada versi gratis hanya disediakan opsi untuk memblokir konten dewasa dan pelecahan anak.

Kamu perlu mengupgrade ke versi berbayar, untuk menyeleksi kategori konten yang lain misalnya Gambling (perjudian), Advertisements (penyedia iklan), Drugs (obat-obatan), dst.

Pilihan kategori ancaman siber yang bisa ditangkal oleh Cloudflare for Teams

Sedangkan untuk yang sifatnya ancaman keamanan siber, kamu bisa melakukan custom sesuai dengan kebutuhan.

Saran dari saya, pilih saja opsi block all (blokir semua). Untuk locations hanya diberikan satu tempat saja. Di versi yang berbayar, lokasinya bisa dibuat beberapa tempat dan dengan aturan kebijakan yang berbeda-beda.

Contoh zona keluarga, zona kantor, dst. Setiap lokasi kamu bisa setting kebijakan akses dan blokirnya seperti apa.

Misalnya lokasi kantor lebih ketat kebijakannya, mulai dari situs sosial media hingga situs berita harus diblokir. Sedangkan untuk zona rumah dibuat lebih fleksibel.

Pilihan tambahan kebijakan Cloudflare untuk tim

Kamu juga bisa menambahkan fitur block page & safe search. Block page, situs yang diblokir akan menampilkan halaman blokir dari Cloudflare Gateway.

Sedangkan fitur Safe search akan melakukan filter otomatis pada konten dewasa dan yang bersifat offensive pada mesin pencari populer seperti Google, Bing, DuckDuckGo, Yandex, dst.

Cara Menggunakan Cloudflare untuk Tim

Cara Menggunakan Cloudflare untuk Tim

Di atas adalah gambaran untuk setup DNS di Router Linksys, Asus, Netgear, D-Link, dan Ubiquiti. Kamu bisa mengubah ke DNS berikut ini:

172.64.36.1
172.64.36.2
2a06:98c1:54::b76
Kamu bisa mengikuti instruksi berupa gambar pada halaman berikut ini.  Browser yang direkomendasikan untuk menggunakan Cloudflare for Teams adalah Mozilla Firefox.
Pada Mozilla Firefox kamu bisa menggunakan DNS over HTTPS, dan bisa di custom apakah menggunakan DNS Cloudflare, NextDNS, atau menggunakan DNS Cloudflare for Teams ini.
Screen Shot 2020-04-03 at 14.07.59
Cara mengubahnya bisa klik Firefox > Pengaturan > pada pengaturan Umumscroll ke bawah hingga menemukan pilihan Setelan Jaringan.
Lalu beri tanda centang pada tulisan aktifkan DNS lewat HTTPS. Pada penyedia pilih khusus, lalu masukkan DNS over HTTPS berikut:
https://s489b25uv7.cloudflare-gateway.com/dns-query
Setelah pengaturan DNS lewat HTTPS telah dilakukan, tahap berikutnya yaitu buka tab baru ketik di bar yaitu about:config.
Screen Shot 2020-04-03 at 14.12.29
Klik tulisan “Terima risiko dan Lanjutkan“. Berikutnya cari nama preferensi berikut ini network.trr.bootstrapAddress.
Klik edit dan tambahan value berikut ini “162.159.36.5” (tanda kutip tidak perlu ikut di paste ya). Setelah itu simpan. Berikutnya cari nama preferensi network.trr.mode.
Setelah menemukannya, ubah value angkanya menjadi “3“. Oh ya saya lupa bilang, tahap ini dilakukan setelah komputer Windows, MacOS, atau Linux sudah disetting DNS-nya ya.
Tahap awal setting DNS dahulu di komputer kamu, setelah itu baru melakukan konfigurasi mozila firefox di atas. Prosesnya hanya memakan waktu semenit kok.
Setelah semua perangkat dikonfigurasi, kamu bisa kembali melihat laman dasbor dari Cloudflare for Teams. Kamu bisa pantau sekarang device mana saja yang diblokir mana yang tidak.
Request yang diblokir maupun yang diizinkan itu semua berdasarkan dari aturan kebijakan yang kamu set sebelumnya. Klik bagian Policies untuk detailnya.
Reporting pada halaman dasbor Cloudflare for Team via Cloudflare
Reporting pada halaman dasbor Cloudflare for Team via Cloudflare
Misalnya ada yang mengakses situs porno, maka pada bagian blocked requets akan terlihat situs-situs yang diblokir dan coba diakses oleh user.
Pada versi yang berbayar, terdapat fitur activity log. Setiap aktivitas akan tercatat dan mudah untuk kamu memonitoring setiap aktivitas pengguna.
Tidak perlu lagi membeli perangkat hardware yang mahal untuk melakukan filter aktivitas pengguna di dunia maya, kamu bisa memanfaatkan Cloudflare Gateway ini.
Semoga bermanfaat!

About The Author

Gabung Bersama +30.000 Pembaca Kami!

Daftarkan email anda untuk mendapatkan artikel terbaru dari Situstarget.com.

Proses pendaftaran hampir selesai, mohon cek email Anda dan Klik tombol konfirmasi.

Pin It on Pinterest

Share This